Blog Cendekia

Playgroup Unggulan Di Yogyakarta Terbaik Dan Terpercaya

Pendidikan anak usia dini atau lebih dikenal playgroup merupakan modal penting bagi anak, karena tujuannya adalah untuk membentuk karakter, dan kepribadian anak. Sekolah anak Montessori adalah program playgroup unggulan di Yogyakarta yang percaya bahwa pengembangan motoric anak dengan lingkungan adalah hal yang penting untuk dilatih sejak dini. Berikut Playgroup Unggulan di Yogyakarta Terbaik dan Terpercaya.

1. Sanggar Anak Alam (SALAM)

SALAM merupakan salah satu playgroup unggulan di Yogyakarta yang meyakini bahwa pendidikan dasar merupakan fondasi penting untuk membentuk sistem berfikir dan dan bersikap yang dibangun sejak dini dengan tujuan untuk memahami potensi dan problematika serta realita kehidupan untuk bekal dimasa depan. Orang tua dilibatkan dalam proses belajar pada playgroup ini.

2. Fastrack Fun School

Playgroup ini menerapkan proses belajar menggunakan metode pembelajaran pendengaran, visual spatial dan gerak. Kurikulum tersebut dibuat untuk memenuhi kebutuhan tiap anak yang berbeda-beda. Kegiatan belajar mengajar dilakukan di dalam kelas dan juga diluar kelas untuk mengasah kemampuan gerak anak.

3. Olifant School

Playgroup unggulan di Yogyakarta ini mempunyai tujuan untuk menyeimbangkan aspek sains, matematika psikomotorik, kecakapan hidup serta budaya maupun bahasa. Olifant School akan mengajarkan 2 bahasa untuk anak yaitu bahasa Indonesia dan bahasa inggris. Di olifant setiap anak akan dikenalkan budaya lokal dan budaya lain.

4. Bambini Montessori

Dalam metode Montessori ini guru dan anak akan mempunyai metode pembelajaran yang baik. Anak akan bebas untuk berinteraksi dengan lingkungan  yang ada untuk mengembangkan pribadi anak, dan berinteraksi dengan guru ketika sedang membutuhkan bantuan. Sehingga anak akan lebih terbuka dengan guru untuk mengutarakan pendapatnya.
Metode Montessori merupakan metode yang menerapkan pentingnya penyesuaian dalam lingkungan belajar anak. Bambini Montessori School mempunyai visi yaitu ingin menjadi lembaga pendidikan yang memberdayakan potensi anak untuk membentuk kepribadian serta kepedulian terhadap sesama teman maupun orang lain.

Artikel Terkait :  Cara Mendidik Anak dengan Baik

5. Al Azhar 31 Yogyakarta

Untuk mendukung proses belajar anak playgroup unggulan Yogyakarta satu ini menyediakan perpustakaan untuk anak menambah informasi pada anak, laboratorium untuk proses belajar dengan praktek langsung, serta ruang kelas yang nyaman dan luas. Selain untuk mendukung proses belajar playgroup ini juga mempunyai arena olahraga outdoor yang kondusif serta aman.

6. Madania Kids School

Madania adalah yayasan yang mengedepankan pada prinsip sosial dan kemasyarakatan. Visi dari yayasan ini adalah memberdayakan anak yatim serta dhuafa untuk  menjadi pribadi yang mandiri serta mempunyai akhlak yang mulia. Madania mempunyai misi untuk membangun generasi muslim yang mempunyai kepribadian baik serta dapat menghubungkan antara kaya dan miskin secara seimbang.

7. Happy Bear

Salah satu playgroup unggulan di Yogyakarta ini juga mengajarkan bagaimana untuk menghargai alam dan menghadapi perbedaan untuk menyelesaikan masalah dengan mandiri. Komunikasi yang terjalin antara playgroup ini dengan orangtua murid sangat baik sehingga orang tua dapat mengetahui perkembangan anak. Agar tidak bosan Happy Bear menerapkan proses pembelajaran yang menyenangkan.

8. Safa Islamic School of Yogyakarta

Sekolah ini merupakan playgroup unggulan di Yogyakarta yang diperkaya dengan metode montessori yang menerapkan pengetahuan tentang  islam dalam setiap proses pembelajaran. Dalam playgroup ini anak akan diajarkan agama untuk mengetahui perkembangan islam sejak dini agar menjadi bekal untuk masa depannya.

9. Alhazen Daycare

Alhazen Daycare mengajarkan anak untuk lebih mandiri, berani serta mempunyai kreatifitas yang tinggi. Kegiatan sehari-hari dalam sekolah ini yaitu seperti ibadah, mengajarkan surat, pembelajaran iqro’ serta diajarkan untuk menghafal doa sehari-hari. Selain itu anak diajarkan untuk menggunakan toilet yang baik serta benar.

Artikel Terkait :  Inilah 8 Pilihan TK Terbaik Di Sleman

10. Bina Anak Sholeh

Di playgroup ini anak akan diajarkan untuk belajar mengaji Alquran, ikrar pagi, bermain bebas bersama teman-teman di taman untuk memperlancar komunikasi anak serta proses pengenalan, tidur siang bersama serta makan bersama. Maka kebersamaan dalam sekolah ini dijunjung dengan baik untuk anak agar mempunyai sifat cepat tanggap serta peduli terhadap sesama.

11.  Anak Cendekia

Selanjutnya playgroup islam di Yogyakarta adalah KB dan TK Cendekia, sebagai salah satu TK dan playgroup favorit di sana. KB Cendekia adalah tempat bermain dan belajar yang bertujuan membentuk karakter anak yang islami baik jasmani dan rohani. Beralamat di Jalan Gatotkaca No 403 C Jurugentong, Banguntapan-Bantul, Yogyakarta.
Memiliki banyak sekali program unggulan dan fasilitas yang ditawarkan kepada orang tua siswa dan anak didik. Tersedia layanan full day dan half day bagi yang ingin menitipkan putra-putrinya di playgroup Anak Cendekia Yogyakarta.
Kesimpulannya adalah playgroup unggulan di Yogyakarta di atas memang mengajarkan banyak hal yang kompleks dan tepat sasaran. Tetapi tidak semua orangtua memiliki biaya yang cukup untuk menyekolahkan anaknya di sekolah playgroup unggulan di Yogyakarta, untuk para orangtua yang memiliki budget pas-pasan tidak perlu khawatir karena pendidikan tidak hanya dilakukan di sekolah tetapi lebih penting apabila orang tua mendidik anaknya di rumah sebagai contoh yang baik.