Playgroup Terbaik Di Bantul – Banyak orang tua yang mempertimbangkan dengan matang mengenai Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang tepat untuk buah hati. Anak yang masuk PAUD atau playgroup terlebih dahulu sebelum masuk TK akan memiliki perbedaan kemampuan adaptasi saat mereka masuk di TK. Nantinya mereka akan lebih aktif dalam menerima pelajaran karena sudah terbiasa. Apalagi bagi playgroup yang memiliki metode ajaran yang baik pastinya akan mudah. Pemilihan playgroup ini tentunya tidak bisa sembarang. Banyak hal yang harus dipertimbangkan baik secara finansial, program maupun lingkungan harus sangat diperhatikan matang-matang. Orang tua yang berada di domisili Bantul tak perlu kawatir untuk mengetahui playgroup yang ada di Bantul. Ada sejumlah playgroup terbaik di Bantul yang bisa menjadi pilihan. Untuk lebih jelasnya, berikut playgroup terbaik di Bantul:
1. Playgroup Genius Kids
Playgroup genius kids yang beralamat di Wetan, Panggungharjo, Krapyak Wetan, Panggungharjo, Bantul, Yogyakarta ini mengajarkan anak untuk menjadi pribadi yang lebih baik dan membangun karakter seperti iman yang kuat, fikiran yang cerdas, badan sehat, jiwa yang tangguh dan juga kreatifitas unggul.
Selain itu salah satu lembaga PAUD terbaik di Bantul ini juga memberikan sedikitnya Sembilan tipe kecerdasan seperti kecerdasan spiritual, kecerdasan lingustik, kecerdasan logis matematis, kecerdasan musical, kecerdasan spasial, kecerdasan alami, kecerdasan antarpribadi, kecerdasan intrapribadi, dan kecerdasan kinetis jasmani.
2. TK Dan Playgroup Kreatif Primagama
Playgroup terbaik di Bantul selanjutnya adalah TK Dan Playgroup Kreatif Primagama. Tempat ini menjadikan anak didik yang kreatif sehingga mampu menghasilkan calon anggota yang memiliki jati diri penuh dan ingin tahu, terampil dan mampu berteman melalui proses belajar dan bermain.
Lembaga pendidikan yang beralamat di Jl. Badegan Jalan Bantul, Bejen, Bantul, Kec. Bantul, Bantul, Yogyakarta ini memiliki berbagai kegiatan yang mampu menunjang tumbuh kembang anak seperti menari bersama, pengetahuan mengenai organ tubuh manusia dan masih banyak lagi yang lainnya.
3. Kulila Jogja Playgroup
Kulila Jogja Playgroup ini memiliki fokus pendidikan The Whole Child atau keseluruhan jiwa dan raga anak dan bukan hanya dari segi akademis saja namun juga dibekali dengan life skills seperti problem solving, empaty, initiative dan critical thinking.
Adapun dalam kelompok bermain di Kulila menerapkan satu guru maksimal hanya dengan 4 orang anak. Hal ini bertujuan agar guru bisa lebih memahami karakter dan kebutuhan setiap anak dengan baik. Sementara system belajar di Kulila ini juga fleksibel melalui gerakan, bercerita, dan juga bercanda.
4. Playgroup, TK Dan Day Care Qatrunnada
Yang membuat playgroup satu ini menjadi salah satu playgroup terbaik di Bantul adalah produk unggulannya seperti metode pembelajaran Beyond Centre Time (BCCT) yang berupa sentra Iman dan Taqwa, sentra seni, sentra music dan budaya serta masih banyak lagi yang lainnya.
Selain itu juga ada fasilitas yang memadai seperti perpustakaan, ruang kesehatan, ruang tidur yang nyaman dan juga ada tenaga kesehatan yang handal seperti dokter umum dan dokter gigi serta ahli psikologi anak.
5. Kelompok Bermain Aisyiyah Al Wafa
Playgroup Aisyiyah Al Wafa sebagai lembaga pendidikan Islam yang menangani anak usia dini memiliki visi untuk bisa memberikan sumbangsih kepada calon generasi islam. Adapun mengenai caranya adalah dengan menciptakan lingkungan pendidikan yang kondusif, menyenangkan dan juga mengajari dasar keimanan yang kuat pada anak sejak dini agar memiliki semangat tinggi dan juga bertanggung jawab.
6. Kelompok Bermain Al Izzah
Playgroup terbaik di Bantul selanjutnya adalah Al Izzah yang beralamat di Komplek Pondok Pesantren Al-‘izzah, Jalan Bedukan, Bedakan, Pleret, Bantul, Yogyakarta. Sama seperti playgroup diatas, KB Al Izzah ini pun juga mengajarkan mengenai norma-norma yang sesuai dengan ajaran agama sedari kecil kepada anak-anak. Selain itu juga ada kegiatan lain yang membantu tumbuh kembang anak seperti bermain sambil belajar.
7. Play Group & Taman Kanak-kanak Ulil Albab
Playgroup dan TK Ulil Albab ini beralamat di l. KH. Ali Maksum, Pandes, Panggungharjo, Sewon, Bantul, Yogyakarta yang hadir dengan tujuan memberikan pendidikan yang berkarakter dan juga berbudaya Islam. Lembaga pendidikan anak usia dini ini juga berfokus mempersiapkan generasi muslim yang unggul dalam ilmu dan juga budi pekerti.
8. Anak Cendekia
Pilihan Playgroup Terbaik Di Bantul selanjutnya playgroup Islam di Yogyakarta adalah Anak Cendekia Islam Leadership. KB Cendekia adalah tempat bermain dan belajar yang bertujuan membentuk karakter anak yang islami baik jasmani dan rohani. Anak Cendekia Islam Leadership merupakan salah satu tempat belajar yang favorit di Bantul. Beralamat di Jalan Gatotkaca No 403 C Jurugentong, Banguntapan-Bantul, Yogyakarta.
Anak Cendekia Islam Leadership memiliki banyak sekali program unggulan dan fasilitas yang ditawarkan kepada orang tua siswa dan peserta didik. Program-program ini nantinya yang akan membantu perkembangan psikologis dan kreatifitas peserta didik. Program unggulan seperti Manasik Haji, Career Day, Baca tulis Al-Quran dengan metode ‘kibar’, Hafalan Asmaul Husna, Sedekah setiap Jumat, dan Kunjungan ke Panti Asuhan, Family Gathering, Field Trip, Marketing Day, Parenting, Konseling Psikologi, dan Pemeriksaan Kesehatan. Anak Cendekia Islam Leadership menyediakan layanan full day dan half day bagi yang ingin menitipkan putra-putrinya di playgroup Anak Cendekia Yogyakarta. Meskipun Anak Cendekia Islam Leadership sudah menjadi pilihan Playgroup Terbaik Di Bantul, namun tetap menawarkan harga yang cenderung relatif murah. Biaya untuk KB Half Day dibandrol dengan harga Rp. 300.000 dan KB Full Day dibandrol dengan harga Rp. 600.000 saja. Perbandingan harga yang murah dan fasilitas yang sangat baik tentunta Anak Cendekia Islam Leadership menjadi salah satu pilihan playgroup terbaik di Bantul.
Itulah 8 pilihan playgroup terbaik di Bantul yang bisa menjadi referensi orangtua untuk menyekolahkan buah hati. Tugas memilih playgroup terbaik adalah orangtua karena merupakan tanggung jawab besar dan memiliki konsekuensi yang besar pula. Dengan memilih playgroup atau lembaga pendidikan usia dini yang tepat akan berpengaruh terhadap tumbuh kembang sang anak.